Ratusan PUS di Mukomuko Serbu Baksos TMKK

Photo bersama usai penutupan baksos TMKK 2022 di Kabupaten Mukomuko.

Bengkulu, IPKB – Bakti sosial TNI Manunggal KB Kesehatan (TMKK) ke-113 tahun 2022 di Kabupaten Mukomuko, Bengkulu ramai diserbu pasangan usia subur (PUS) untuk mendapat pelayanan KB gratis.

PUS yang mendapat pelayanan pada baksos TMKK yang berlangsung selama dua pekan sejak 15-31 Mei-2022 itu sebanyak 436 akseptor dengan berbagai jenis kontrasepsi modern, kata Kepala Dinas Pengendalian Pendudukan Penduduk, Keluarga Berencana
Pemberdayaan Perempuan dan Anak (DPPKBP3A) Junharto, SKM kepada pewarta melalui seluler, Selasa, 31/5.

Pelayanan KB gratis pada TMKK Kabupaten Mukomuko tahun 2022.

Terdapat menggunakan metode jangka panjang seperti intera uterine device (IUD) sebanyak 10 akseptor, implant 56 peserta. Dan kontrasepsi metode jangka pendek seperti pil 75 peserta suntik sebanyak 281 akseptor dan kondom 14 peserta, rincinya.

“Pada baksos TMKK yang bekerjasama TNI dan Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko melayani masyarakat di 15 kecamatan yang melibatkan sebanyak 18 fakses”.

Sebagaimana mengimplementasikan tujuan dari program pembangunan keluarga, kependudukan dan keluarga berencana (Bangga Kencana) untuk mewujudkan keluarga mandiri dan berkualitas. Baksos yang kerjasama lintas sektor TNI, BKKBN, Dinas Kesehatan itu juga menggelar penyuluhan stunting bagi calon pengantin (catin) dan gelar dagang produk kelompok usaha peningkatan pendapatan keluarga akseptor (UPPKA).

Mendorong percepatan penurunan stunting, kata Junharto, TMKK kabupaten menggelar penyuluhan pencegahan stunting bagi remaja khususnya calon pengantin (catin). Penyuluhan stunting pada remaja dan catin merupakan langkah awal dalam penanganan stunting dari sektor hulu, ujar Junharto. (rs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *